Tentang Kami

PT. Cakra Teknik Gemilang adalah perusahaan yang bergerak di bidang Technical Industries & Engineering Manufacture. Didirikan pada tahun 2010 dengan nama CV. Surya Teknik, kami terus berkembang untuk memberikan layanan terbaik dan solusi inovatif di industri teknik dan manufaktur.
Sebagai langkah strategis dalam meningkatkan profesionalisme dan daya saing, pada 12 Desember 2020 kami resmi bertransformasi menjadi PT. Cakra Teknik Gemilang. Dengan pengalaman lebih dari satu dekade, kami berkomitmen untuk menghadirkan kualitas terbaik dan didukung oleh tenaga ahli yang kompeten serta teknologi yang terus berkembang.

Kualitas, Inovasi, dan Kepercayaan adalah prioritas kami!

VISI

Menjadi perusahaan terkemuka dengan standar mutu tinggi, menciptakan produk unggulan yang prima dan berdaya saing internasional

MISI
  • Menerapkan standar mutu tinggi dalam setiap produk dan layanan

  • Mengelola perusahaan dengan profesionalme dan akuntabilitas tinggi

  • Menciptakan proses kerja yang sinergis dan zero accident

  • Berorientasi pada kepuasan pelanggan dengan memberikan layanan terbaik

  • Memanfaatkan potensi Sumber Daya Manusia lokal untuk kemajuan bersama

  • Mengoptimalkan produk lokal sebagai bahan dasar untuk menghasilkan kualitas terbaik

SERTIFIKASI

Sertifikasi ini membuktikan komitmen kami dalam menjaga kualitas, profesionalisme, dan kepatuhan terhadap standar yang berlaku. Dengan pencapaian ini, kami memastikan kepercayaan dan kepuasan pelanggan serta mitra bisnis tetap menjadi prioritas utama.